7 Aplikasi Music Player Android Terbaik

Music Player Android Terbaik
Ada ribuan aplikasi music player Android di Play store dan dari sekian banyaknya aplikasi music player tersebut, tentu anda kebingungan untuk memilih aplikasi music player yang sesuai dengan yang anda inginkan. Berikut 7 Aplikasi Music Player Android Terbaik yang direkomendasi.

1. Google Play Music
Aplikasi music player bawaan Android Jelly Bean ini dapat memutar musik kesukaan dengan bermacam fitur seperti :
- Memiliki tampilan yang menarik,
- Dapat menyortir berdasarkan album, artis, dan genre, juga ada menu pengaturan Equalizer,
- Google Play Music juga dapat memutar lagu secara Cloud Streaming, yang memungkinkan kamu untuk mendengarkan lagu favorit melalui Google Cloud,
- Fitur Search yang akurat untuk memudahkan mencari lagu favorit,
- Sinkronisasi ke Google Play Store,
- Dapat memasukkan lebih dari 20,000 file musik,
- Tanpa iklan yang mengganggu.

Download Google Play Music di sini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.google.android.music&hl=en

2. PowerAmp
Salah satu aplikasi music player yang powerful. Dengan beragam fitur dan sudah diunduh ratusan ribu pengguna di Google Play Store. Berikut fitur yang disajikan dalam aplikasi music player PowerAmp.

- Dapat memutar file berformat mp3, mp4/m4a (incl. alac), ogg, wma*, flac, wav, ape, wv, tta, mpc, aiff,
- 10 band equalizer untuk semua format,
- Pengaturan terpisah antara bass dan treble yang powerful,
- Pelebaran stereo audio, monomixing, balance, crossfade, dan replay gain,
- Dapat memainkan lagu dari folder dan perpustakaan lagu di kartu memori maupun penyimpanan internal,
- Dapat mengatur antrian lagu,
- Support lirik, termasuk pencarian lirik melaui Music Match Plugin,
- Support playlists m3u, m3u8, pls, wpl,
- OpenGL animasi cover art,
- 4 tipe widget yang dapat dikustomisasi dan tersedia juga lockscreen widget yang dapat diatur sesuai keinginan kalian (Android 4.2),
- Mendukung bluetooth headset.

Download PowerAMP Music Player di Play Store (tersedia dalam versi trial dan berbayar) lewat link ini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.maxmpz.audioplayer&hl=en

3. Winamp
Sebagian besar orang sudah tahu aplikasi music player yang satu ini. Selain unggul dari segi tampilan dan bermacam skin yang dapat diatur, beberapa fitur lain dari aplikasi music player ini, yaitu :

- Sync gratis secara nirkabel,
- Support 10 band Equalizer,
- One-click iTunes library & playlist import,
- Fitur search yang mudah dan akurat,
- Widget player,
- Tampilan playlist yang dapat ditutup/dibuka dengan sekali sentuhan,
- Bisa dijadikan lockscreen,
- Mendukung sampai 14 bahasa.

Download Winamp Music Player Android di sini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.nullsoft.winamp&hl=en

4. MixZing
Aplikasi music player pintar yang mencoba untuk mencari tahu apa yang sedang kamu dengarkan dan kemudian mengatur daftar putar secara otomatis ke tampilan awal.

Cukup dengan memutar lagu, MixZing secara otomatis akan mulai mencari ke dalam perpustakaan lagu kamu dan akan membuat rekomendasi daftar putar/playlist. Berikut fitur lain dari aplikasi music player ini MixZing.

- Internet Radio yang membebaskan kamu untuk mendengar ribuan stasiun radio favorit kalian,
- Dapat menampilkan lirik lagu,
- Grafis equalizer untuk format mp3, aac, m4a, dan ogg files,
- Otomatis menyimpan daftar putar yang kamu dengarkan,
- Folder browse yang memudahkan kamu dalam memasukkan lagu ke dalam daftar putar,
- Dapat mati secara otomatis jika daftar putarmu telah habis (sleep timer),
- Home screen widget.

Download MixZing Music Player Android di sini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.mixzing.basic

5. Rocket Music Player
Aplikasi music player ini didesain untuk memberikan sensasi mendengarkan musik yang lebih menyenangkan, tampilan yang indah, serta pengaturan daftar putar yang dapat kalian atur sendiri. Berikut fitur-fitur terbaik dari aplikasi music player ini.

- Personalisasi tema,
- 5 band sound equalizer,
- Mainkan musik kesukaan kalian berdasarkan album, artist, genre, songs, playlist, podcast, dan dari folder,
- Mainkan secara acak daftar putar,
- Dapat membuat dan mengedit daftar putar lagu,
- Tersedia widget di homescreen,
- Terdapat fitur sleep timer.

Download Rocket Music Player Android di sini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.jrtstudio.AnotherMusicPlayer

6. N7 Player
Aplikasi music player ini memiliki fitur user interface inovatif untuk mencari lagu dan bernavigasi ke dalam koleksi musikmu. Player menyajikan tampilan yang lembut dan lagu yang dapat dipilih berdasarkan genre, artis, maupun lagu.

Selain itu, sistem gesture yang ada di pemutar lagu ini semakin memudahkanmu dalam mengekspolasi semua fiturnya. Adapun fitur dari Aplikasi music player ini sebagai berikut :

- User interface yang sangat unik berbasis OpenGL dan multitouch,
- Mendukung file berformat mp3, mp4, m4a, ogg, wav, 3gp, mid, xmf, ogg, mkv(4.0+), flac (3.1+), aac (3.1+),
- 5 band grafis equalizer,
- Environmental effects, bass boost and sound virtualization technology (SRS/Dolby Surround) (2.3+),
- File browser (kartu memori),
- Tersedia banyak pilihan skins (versi pro),
- Locskreen widget, homescreen widget,
- 1x4, 2x4 widgets,
- Mode mati otomatis,
- Dapat mengacak dan mengulang daftar putar,
- Mendukung headset dengan banyak pihan pengaturan,
- Mendukung tampilan lirik,
- Mendukung daftar putar berformat .m3u.

Download N7 Player tersedia dalam dua versi trial dan berbayar N7 Music Player Android di sini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.n7mobile.nplayer

7. Doubletwist Player
Aplikasi music player ini memudahkan kita untuk sinkronisasi antara desktop dan ponsel kamu. The DoubleTwist Desktop App menyediakan sebuah antarmuka iTunes, seperti mencari dan mengatur musik kamu (bahkan lagu yang dibeli dari iTunes), kemudian memungkinkan kamu untuk sinkronisasi perangkat melalui aplikasi Android.

Perbaharuan pada DoubleTwist menambahkan AirSync untuk WiFi syncing, AirPlay untuk AppleTV, manajemen podcast, dan pencarian album art.

Fitur DoubleTwist Player:
- Magic Radio yang menyajikan musik tanpa batas lebih dari 13 juta lagu,
- Sync musik (seperti iTunes atau daftar putar Windows Media Player) ke ponselmu dari PC melalui USB atau AirSync melalui WiFi dengan Mac PC.
- Secara otomatis mensinkronisasi iTunes ataupun daftar putar Windows Media Player,
- Mengunduh album artwork dengan kualitas terbaik,
- Kemudahan membuat daftar putar,
- Stream musik, video, ataupun foto,
- AirPlay ke speaker WiFi seperti Zeppelin Air and Yamaha RX-V473. Android 4.1+
- AirPlay ke Apple TV (black model).

Download DoubleTwist Music Player Android di sini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.doubleTwist.androidPlayer

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Download Di Uppit Terbaru 2017

Cara Download Di Samehadaku.net Terbaru 2017

Cara Download Di AceFile Terbaru 2017